Modernisasi

Kata modern mungkin sangat sering kita dengar di sekitar kita. Ya, modern berhubungan dengan hal hal yang canggih, mutakhir, terbaru, serba mudah, dan lain sebagainya. Biasanya, yang paling banyak kaitannya dengan hal hal yang modern adalah teknologi misalnya ponsel, mesin cuci, dan masih banyak lagi. dalam ilmu sosiologi, juga ada yang berhubungan dengan kemodernan yaitu modernisasi. Istilah tersebut memang mungkin membuat anda terbayang apa definisi dari modernisasi yang tidak jauh berbeda dengan kata modern yang sudah tidak asing lagi di telinga anda. Berikut ini adalah definisi modernisasi menurut para ahli:

- Alex Inkeles
Sikap sikap tertentu yang menandai manusia dalam setiap masyarakat modern
- Wilbert E. Moore
Modernisasi mencakup suatu transformasi total kehidupan bersama yang tradisional atau pramodern, dalam arti teknologi serta organisasi sosial ke arah pola pola ekonomis dan politis yang menjadi ciri ciri negara negara barat yang stabil.
- Oghburn dan Nimkoff
Modernisasi tidak sama dengan reformasi yang menekankan pada factor-factor rehabilitasi modernisasi bersifat preventif dan konstruktif.
- J W Schoorl
Penggantian teknik produksi dari cara cara tradisional ke cara cara yang tertampung dalam pengertian revolusi industri.
- Soerjono Soekanto
Suatu bentuk perubahan sosial yang biasanya merupakan perubahan sosial yang terarah (directed change) yang didasarkan pada suatu perencanaan yang disebut sosial planning.

Corak masyarakat modern dan corak masyarakat tradisional tentunya tidak sama. Berikut penjelasannya:
a. Corak masyarakat tradisional:
- Afektivitas
- Orientasi kolektif
- Bersifat sederhana
- Tingkat produktivitas rendah
- Pola pikir tradisional.
b. Corak masyarakat modern:
- Spesialisasi kerja
- Organisasi sosial berdasarkan pekerjaan
- Perekonomian berdasarkan sistem perdagangan dan jasa
- Spesifikasi
- Pola pikir rasional

Berikut ini adalah syarat syarat modernisasi menurut Soerjono Soekanto:

1. Cara berfikir yang ilmiah
2. Sistem administrasi yang baik
3. Adanya sistem pengumpulan data yang baik dan teratur, juga terpusat.
4. Penciptaan iklim yang favourable dari masyarakat terhadap modernisasi dengan cara penggunaan alat-alat komunikasi massa.
5. Tingkat organisasi yang tinggi.
6. Sentralisasi wewenang dalam pelaksanaan perencanaan sosial.

Disadari atau tidak, modernisasi menyebabkan dampak dampak yang positif maupun yang negatif. Berikut inia dalah beberapa dampak modernisasi dalam beberapa bidang:
- Politik: demokratisasi dan pengakuan HAM
- Ekonomi: kesenjangan sosial, konsumerisme
- Sosial: kriminalitas dan westernisasi
- Budaya: berkembangnya budaya global dan memudarkan budaya tradisional.
- Lingkungan: kerusakan lingkungan, pencemaran, dll.
Modernisasi | maya | 5